oleh

Ratusan Kader Turun ke Jalan, Gemira Lampung Tegaskan Komitmen Bela Palestina

Ranahdaerah.id

Bandar Lampung, RD – Pimpinan Daerah (PD) Gerakan Muslim Indonesia Raya (Gemira) Provinsi Lampung bersama Pimpinan Cabang (PC) Kota Bandar Lampung dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) turut ambil bagian dalam aksi damai Aliansi Lampung Bersama Palestina Jilid III di Tugu Adipura, Bandar Lampung, Sabtu (19/4/2025).

Aksi solidaritas yang diikuti oleh puluhan ribu massa lintas ormas, mahasiswa, dan masyarakat umum itu menjadi bukti nyata bahwa semangat membela kemanusiaan tak mengenal batas.

Ketua PD Gemira Provinsi Lampung, Mahrizal Sinaga, menegaskan bahwa keterlibatan organisasinya bukan sekadar simbolik, melainkan sebagai bentuk nyata pembelaan terhadap nilai-nilai kemanusiaan dan keadilan.

“Kami dari Gemira Provinsi Lampung mengerahkan ratusan kader untuk turun langsung ke jalan. Ini adalah bentuk solidaritas kami terhadap penderitaan saudara-saudara kita di Palestina. Ketika nyawa anak-anak dan warga sipil dipertaruhkan setiap hari, kita tak boleh tinggal diam. Keadilan itu bukan ditunggu, tapi harus diperjuangkan,” ujar Mahrizal dengan tegas.

Menurutnya, aksi ini juga menjadi momentum untuk membangkitkan kesadaran umat terhadap pentingnya peran rakyat sipil dalam menyuarakan keadilan.

Ia berharap langkah ini bisa menjadi pemicu bagi seluruh elemen bangsa untuk terus bergerak membela Palestina, baik secara diplomatik, ekonomi, maupun moral.

Sementara itu, Ketua PC Gemira Kota Bandar Lampung, Hi. Hamzah, menekankan bahwa dukungan terhadap Palestina bukan hanya tanggung jawab umat Islam, tetapi seluruh umat manusia yang menjunjung tinggi nilai kemanusiaan.

“Ketika kita bicara tentang Palestina, kita bicara tentang hak hidup, kebebasan, dan kemanusiaan. Ini bukan soal agama semata. Inilah saatnya kita bersatu sebagai manusia untuk menolak penjajahan dan kekejaman. Gemira akan terus berada di barisan depan dalam menyuarakan keadilan,” seru Hamzah dalam orasinya di tengah lautan massa.

Lebih dari 100 kader dari berbagai wilayah di Kota Bandar Lampung ikut ambil bagian dalam aksi tersebut, menunjukkan soliditas dan komitmen Gemira terhadap isu-isu global yang menyentuh nilai-nilai moral kebersamaan.

Di sisi lain, Ketua PAC Gemira Teluk Betung Timur, Suherwin, yang mencatat sebagai penyumbang peserta terbanyak dari internal Gemira, menyampaikan rasa bangganya terhadap antusiasme kader-kader muda yang terlibat langsung dalam aksi ini.

“Saya sangat terharu melihat semangat anak-anak muda dan para wanita tangguh hari ini. Mereka hadir bukan karena disuruh, tapi karena hati mereka terpanggil. Ini membuktikan bahwa semangat membela kebenaran masih hidup di tengah kita. Terima kasih untuk semua kader dan simpatisan yang telah hadir. Semoga ini menjadi amal perjuangan kita bersama untuk Palestina,” ungkap Suherwin.

Aksi yang dimulai sejak pukul 13.00 WIB ini berlangsung damai, namun penuh semangat. Peserta membawa spanduk, poster, dan bendera Palestina sembari menyuarakan orasi, membaca puisi perjuangan, dan berdoa bersama.

Gemira dalam pernyataannya menyatakan akan terus konsisten mendukung perjuangan rakyat Palestina melalui aksi sosial, edukasi publik, serta penggalangan donasi kemanusiaan.

“Kami percaya, suara rakyat adalah kekuatan. Dan selama rakyat Palestina belum merdeka, maka perjuangan ini belum selesai,” pungkas Mahrizal.(Jim)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

21 − = 14