oleh

Peringati Hari Bhayangkara, Polres Lampung Timur Gelar Turnamen Mini Soccer

RANAH DAERAH, LAMPUNG TIMUR – Polres Lampung timur – Polda Lampung, menggelar Turnamen Mini Soccer Kapolres Cup 1, tingkat SLTA sederajat se-kabupaten Lampung Timur dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 Polres Lampung Timur.

Polres Lampung timur menggelar pertandingan Mini Soccer di Lapangan Satya Haprabu Polres Lampung timur pada hari Minggu tanggal 20 Juni 2023 sampai dengan selesai.

Dalam pertandingan Mini Soccer ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit unggul antar pelajar sekabupaten Lampung Timur, sehingga menjadikan hal yang positif dan bermanfaat di sekolahnya.

Tachnical metting akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 17 Juni 2023 sedangkan pelaksanaan Pertandingan Mini Soccer di laksanakan pada hari Selasa tanggal 20 Juni 2023 di Polres Lampung Timur.

Kapolres Lampung timur AKBP M. Rizal Muchtar diwakili Ketua Panitia Mini Soccer AKP Zulkanaen, Rabu (14/6/23) mengatakan bahwa Pertandingan ini sebagai ajang cari bibit antar para pelajar di sekolah dan junjung Seportipitas Olahraga.

Disamping itu juga untuk mengantisipasi aktivitas negatif kepada pelajar, sehingga pertandingan akan terlaksana dengan baik dan berjalan lancar selama masa libur sekolah.

Bagi peserta yang belum mendaftarkan, segera hubungin panitia, ditunggu sampai tanggal 17 Juni 2023. Sementara sampai dengan saat ini perserta yang mendaftarkan sebanyak 50 Team.(*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

54 + = 58